Kunjungan dan Diskusi Pjs Bupati dan Ketua PKK Tebo Bersama Perempuan Talang Mamak

Pjs Bupati Tebo Bapak Aspan ST beserta Kepala PKK Tebo Ibu Yanti Aspan melakukan kunjungan ke masyarakat suku Talang Mamak yang berada di Dusun Simarantihan yang berada di Desa Suo-suo Kec. Sumay. Dalam kunjungan ini juga melibatkan OPD seperti Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, PUPR, Dinas Pendidikan, Kominfo, Perindag, Satpol PP, BPBD, Kesbangpol, dan Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Ketahanan Pangan (TPHKP).

Adapun tujuan kunjungan Pjs Bupati Tebo beserta istri untuk melihat kondisi dan berdiskusi secara langsung dengan masyarakat suku Talang Mamak. Disela-sela acara, Ibu Yanti Aspan juga mendekati perempuan suku Talang Mamak untuk berkomunikasi dan bercengkrama disela-sela kegiatan. Terlihat simpul senyum di wajah perempuan Talang Mamak karena orang nomor satu di Tebo bisa hadir di tengah-tengah mereka. Soni (25), perempuan Talang Mamak di Simarantihan mengaku senang dan bahagia karena baru pertama kali ini Bupati dan Kepala PKK menyambangi dan melihat langsung kondisi mereka dan memberikan bantuan layanan kesehatan dan beberapa sembako yang dibagikan untuk lansia, penyandang disabilitas dan anak yatim piatu. Dalam kunjungan tersebut, Kelompok Wanita Tani Rimpahan Palorian Simarantihan mendapatkan bantuan bibit tanaman muda yang diberikan KKI Warsi untuk tanaman pekarangan dan pangan.

Perempuan Talang Mamak berharap kedepannya akses layanan dasar seperti kesehatan, pendidikan dan akses jalan dapat dibangun di wilayahnya. Di Dusun Simarantihan saat ini sudah ada sekolah dasar dengan fasilitas 3 ruang kelas dan 2 tenaga pengajar. Namun untuk anak-anak yang ingin melanjutkan sekolah ke tingkat menengah pertama masih belum tersedia. Kendala ini membuat orangtua memilih untuk tidak melanjutkan sekolah anak-anaknya karena harus mengeluarkan biaya lebih dan di sisi lain mereka harus tinggal terpisah dengan orangtuanya. Terutama untuk anak perempuan, bagi mereka terlalu rentan menyekolahkan anak perempuannya keluar wilayah tempat tinggal.

Pjs Bupati Tebo mengatakan akan dilakukan perbaikan fasilitas sekolah seperti ruangan kelas dan tambahan tenaga pengajar untuk anak-anak yang akan melanjutkan sekolah akan dibuatkan sekolah kelas jauh atau sekolah satu atap.

“Untuk layanan kesehatan akan dibuatkan polindes dengan tenaga medis yaitu bidan yang akan dibuat di Dusun Simarantihan. Tidak hanya itu juga akan diusulkan pelepasan lahan untuk pemukiman masyarakat Suku Talang Mamak yang berada di konsesi PT. ABT,” terangnya.

Dengan begitu harapannya masyarakat Dusun Simarantihan tanpa terkecuali dapat merasakan pembangunan.

Penulis :

Anggun Nova Sastika