Cegah Stunting di Komunitas Suku Anak Dalam Lewat Kegiatan Posyandu Rutin

Pada hari Jumat, tanggal 23 Februari 2024, Pundi Sumatera bekerja sama dengan pihak Posyandu Desa Dwi Karya Bakti mengadakan kegiatan layanan kesehatan balita. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesehatan ibu dan anak di pemukiman komunitas Suku Anak Dalam Desa Dwi Karya Bakti, Kecamatan Pelepat, Kabupaten Bungo. Kegiatan dimulai pukul 09.00 dan dihadiri oleh ibu-ibu dari rombong (kelompok SAD) Hari dan Badai.

Selama kegiatan, para ibu-ibu mengikuti rangkaian aktivitas Posyandu yang meliputi pemeriksaan kesehatan, penimbangan berat badan dan tinggi badan, serta pengukuran lingkar kepala, perut, dan lengan pada anak-anak. Selain itu, mereka juga menerima bantuan asupan vitamin A dan biskuit sebagai asupan tambahan untuk mencegah stunting.

Salah satu kemajuan yang menggembirakan adalah terlihat pada tiga anak dari Suku Anak Dalam yang sebelumnya mengalami stunting. Dengan rutin mengikuti program Posyandu, mereka telah mengalami perubahan yang cukup berbeda dari segi berat badan dan tinggi badan, yang menunjukkan peningkatan kesehatan yang positif.

Tutik menjelaskan bahwa kegiatan Posyandu ini sangat membantunya sebagai orang tua untuk memantau pertumbuhan anaknya.

“Kami sangat berterima kasih atas kegiatan ini. Dulu, kami dak tahu cara memantau pertumbuhan anak. Sekarang, jadi lebih paham bagaimana memberikan asupan yang baik untuk anak-anak. Semoga kegiatan ini bisa terus berlanjut agar lebih banyak anak bisa sehat,” ujar Tutik saat ditemui.

Ulvi selaku fasilitator dari Pundi Sumatera, juga menambahkan antusiasme para ibu rumah tangga dalam kegiatan ini cukup baik.

“Kesadaran mereka tentang pentingnya kesehatan anak semakin meningkat. Ini adalah langkah awal yang baik untuk mencegah stunting di komunitas ini,” tambahnya.

Pundi Sumatra dengan dukungan KEMITRAAN mendorong upaya pemenuhan pelayanan kesehatan di lokasi untuk komunitas Suku Anak Dalam. Dalam program Estungkara, kegiatan ini juga melibatkan partisipasi aktif dari pemerintah untuk sama-sama terlibat dalam penyediaan layanan kesehatan bagi komunitas.

Kegiatan Posyandu kali ini berjalan dengan baik dan lancar, menunjukkan komitmen serta partisipasi aktif masyarakat Desa Dwi Karya Bakti dalam menjaga kesehatan ibu dan anak. Melalui kolaborasi yang didorong oleh Pundi Sumatera, bersama bidan setempat, dan masyarakat, kita dapat bersama-sama mencegah stunting dan menciptakan generasi yang lebih sehat dan kuat di masa depan.

Penulis :

Kegiatan Posyandu untuk anak-anak balita di Komunitas Suku Anak Dalam